Artikel

Pentingnya Olahraga Dalam Masa Pandemi

07 Sep 2021

MASA Pandemi Covid-19 Sudah kita lalui lebih dari 1,5 Tahun. Pandemi Covid-19 di Indonesia merupakan bagian dari pandemi penyakit koronavirus 2019 (Covid-19) yang sedang berlangsung di seluruh dunia. Kasus positif Covid-19 di Indonesia pertama kali dideteksi pada tanggal 2 Maret 2020, ketika dua orang terkonfirmasi tertular dari seorang warga negara Jepang. Pandemi sudah menyebar ke 34 provinsi dengan DKI Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Tengah sebagai provinsi paling terpapar SARS-CoV-2 di Indonesia.

Masyarakat dipaksa untuk melakukan segala aktivitas di rumah, seperti: Bekerja, Sekolah, dan Tidak Terkecuali Berolahraga. Karena dengan melakukan pembatasan aktivitas di luar ruangan, hal ini untuk menjaga Kesehatan dan keselamatan diri sendiri agar tidak tertular oleh virus Covid-19, Kesehatan sangat penting untuk masa Pandemi Covid-19 saat ini. Untuk menjaga Kesehatan agar tetap Fit kita tetap harus melakukan olahraga di rumah.

 Pada saat sebelum adanya Pandemi kita bebas melakukan olahraga di manapun, kapanpun, dan dengan siapapun. Tetapi dalam keadaan seperti ini ada beberapa pembatasan olahraga yang perlu diperhatikan, agar kita semua tetap bisa sehat dan terhindar dari viru Covid-19, olahraga yang bisa dilakukan dirumah saja yaitu:

  1. Yoga
  2. Jogging
  3. Aerobik atau Zumba
  4. Skipping atau Lompat Tali
  5. Olahraga Kardio

Selain olahraga hal yang perlu dilakukan untuk tetap menjaga Kesehatan kita tetap harus memperhatikan makanan yang dikonsumsi, menkonsumsi vitamin, dan tetap melakukan protocol Kesehatan 5M: Mencuci Tanggan, Memakai Masker, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumuman, dan Mengurangi Mobilitas.

Artikel Lainnya

Cari Dokter & Buat Janji


Kontak Kami